Pada pekan ke-28 ini, terjadi kudeta terhadap pemuncak klasemen sampai pada pertandingan ke-27 yaitu Manchester City. Tak lain tak bukan yang berhasil melakukan kudeta ini adalah Manchester United, sang juara bertahan! Tak ada yang mengira kalau Man City akan dipermalukan oleh klub promosi Swansea City saat bertandang ke kandang The Swans. Sementara Man United yang sebelum pertandingan berselisih dua poin dengan City, berhasil meraih poin penuh atas WBA dengan skor 2-0. Dengan hasil ini maka Manchester United resmi sebagai pemuncak klasemen Liga Inggris.
Namun Manchester United perlu hati-hati karena masih tersisa 10 laga lagi musim ini. Semua kemungkinan bisa terjadi, dan saya berharap yang terjadi adalah kemungkinan yang menguntungkan Man United sehingga Man United mampu meraih gelarnya yang ke-20 pada musim ini. Gelar ini cukup dapat menghibur para fans Man United yang gagal menyaksikan klub idolanya bertanding di babak penyisihan 16 besar UEFA Champions League.
Sementara Man City tampaknya akan berusaha mati-matian sebab Man Cit masih harus menghadapi Arsenal dan Chelsea di sisa 10 pertandingan berikutnya. Semoga saja Man City gagal dalam mengejar poin Man United yang hanya berselisih satu poin saja, dimana Manchester United dengan 67 poin sementara Manchester City dengan 66 poin. hahah
Semoga Manchester juara musim ini.
AMIN!!
Glory Glory Man United
Tidak ada komentar:
Posting Komentar